Wavy Tail

Kamis, 24 April 2014

Materi 9 Fungsi Ekonomi


Catatan: Biasanya di dalam Ujian Nasional SMK kelas 12 untuk jurusan akuntansi dan pemasaran, soal fungsi ekonomi akan muncul sekitar 1 soal. Materi ini tidaklah sulit.Cara mengerjakannya adalah dengan eliminasi atau pemindahan ruas dan distribusi.  Yang ditanyakan biasanya adalah titik keseimbangan pasar atau harga barang atau jumlah barang.

Rumus: 
1. Titik keseimbangan pasar adalah (q.p). 
2. p menunjukkan harga barang.
3. q menunjukkan kuantitas / jumlah barang. 

Soal Latihan dan jawabannya: 
1. UN 2013
Diketahui fungsi permintaan dan penawaran barang berturut-turut adalah p = 22 - q dan p = 2q - 8. Jika p menyatakan harga barang dan q menyatakan jumlah, keseimbangan pasar (q,p) terjadi pada titik... 
Jawab: Note: Karena persamaan yang diperlukan sudah sama yaitu p = 22 - q dan p = 2q - 8 maka kita menggunakan pemindahan ruas. 
*pemindahan ruas 
p = p 
22 - q = 2q - 8 
-2q - q = -8 - 22
-3q = -30 
3q = 30 
q = 10  
*distribusi 
p = 22 - q
p = 22 -10
p = 12
Maka keseimbangan pasar terjadi di titik (10,12).

2. Jika fungsi permintaan dan penawaran barang dirumuskan sebagai p = 8q - 310 dan p = 390 - 2q, maka harga (p) dan jumlah barang (q) dalam keseimbangan pasar masing-masing adalah... 
Jawab: *bisa menggunakan pemindahan ruas atau eliminasi. Saya coba eliminasi. 
p = 8q - 310 dan p = 390 - 2q
p - 8q  = -310
p + 2q =  390
   -10q = -700 
         q = 70
*distribusi 
p = 390 - 2q 
p = 390 - 2 (70)
p = 390 - 140
p = 250
Maka harga (p) dan jumlah barang (q) masing-masing adalah 250 dan 70. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar